![]() |
Kepala Dinas Pendidikan SBT (Achmat Rumaratu, S.Pd. MM) saat menerima Ormas KIBAR KAB. SBT, di gedung Dinas pendidikan SBT (10/1). |
Pendidikan SBT - Bula. Sikap tegas Kepala Dinas Pendidikan Achmat Rumaratu, S.Pd. MM menjawab
sejumlah issu miring terkait seleksi Guru Kontrak Daerah Kab. Seram Bagian Timur tahun
2017. Keterangan ini disampaikan atas tanggapan pernyataan sikap Ormas KIBAR KAB. SBT, di gedung Dinas pendidikan SBT selasa (10/1).
Dalam pernyataan sikapnya KIBAR menyampaikan bahwa Pelaksanaan
seleksi guru kontrak harus dilaksanakan secara transparan dengan
memperhatikan calon dengan spesifikasi guru. Selain itu harus lebih
memprioritas anak daerah sebagai upaya menekan angka pengangguran di SBT.
Achmat Rumaratu, S.Pd. MM
mengatakan akan tetap mengedepankan profesionalisme. Kami tahu persis apa
persoalan yang saudara-saudara sampaikan, kami punya tenaga ahli dalam
memeriksa semua berkas termasuk keabsahan akta IV.
"Tim kami sementara bekerja mulai hari ini, kami tetap berpatokan pada passing grate kelulusan, untuk sementara kita belum menemukan calon guru kontrak dengan presentasi nilai 65%. Selain itu kami juga menemukan kendala. Peminat pada posisi Guru Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia sangat terbatas sehingga tidak memenuhi kuota yg kami targetkan, sehingga adik-adik lewat kewenangan saya. Saya minta tambahan 8 guru bahasa Inggris." Tandasnya.
"Tim kami sementara bekerja mulai hari ini, kami tetap berpatokan pada passing grate kelulusan, untuk sementara kita belum menemukan calon guru kontrak dengan presentasi nilai 65%. Selain itu kami juga menemukan kendala. Peminat pada posisi Guru Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia sangat terbatas sehingga tidak memenuhi kuota yg kami targetkan, sehingga adik-adik lewat kewenangan saya. Saya minta tambahan 8 guru bahasa Inggris." Tandasnya.
Beliau juga mengharapkan agar semua pihak bisa objektif dan dapat mengawal proses seleksi hingga sampai pada tahapan pengumuman hasil, dan biarkan tim seleksi bekerja tanpa harus di interfensi. (*)