Bendera HMI |
Jakarta - Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI-MPO) periode 2020-2022 dibawah kepemimpinan Ahmad Latupono telah selesai menyelenggarakan Pleno II dan menghasilkan beberapa rekomendasi baik internal maupun eksternal.
Pelaksanaan Pleno II yang bertema "Konsolidasi an Revitalisasi Gerakan Keumatan Dalam Membawa Indonesia Yang Berkemajuan", dilaksanakan di Hotel Luminor Jakarta Pusat tanggal 25 s.d 27 Agustus 2021.
Ketua Panitia, Mubdi Ohoiwer mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas terselenggaranya Pleno II di Jakarta.
"Syukur Alhamdulillah Pleno II telah terselenggara susuai dengan dengan yang kami harapkan. Dan kami dari panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu menyukseskan kegiatan ini". Ucapnya.
Ada beberapa rekomendasi Pleno II diantaranya adalah mendorong rekonsiliasi PB HMI MPO.
"Langkah awal kami upayakan untuk membentuk tim rekonsiliasi dan target kita rekonsiliasi terwujud sebelum pelaksanaan Pleno III kedua kubu".tuturnya
Mubdi Ohoiwer melanjutkan, selain itu penyelesaian Cabang-cabang yang dualisme kepengurusan harus dilakukan secara adil dan bijaksana sesuai dengan konstitusi HMI. Tutupnya.