Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sahur on the road, Cara Remas Darussalam Kumpulkan Dana Pembangunan Masjid

April 08, 2023 | April 08, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-04-08T11:25:21Z
Gelar sahur on the road di kediaman Wakil Bupati SBT


BULA - Beragam cara yang bisa dilakukan untuk memeriahkan datanganya bulan suci Ramadhan, mulai dari menyiapkan menu berbuka puasa yang lezat, berbuka bersama teman, bertadarus di malam hari, hingga melangsungkan sahur on the road.


Sahur adalah sunah yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW karena di dalamnya terdapat keberkahan. Sesuai namanya, sahur on the road adalah kegiatan santap sahur atau makan sebelum waktu subuh bagi yang hendak menjalankan ibadah puasa Ramadan.


Biasanya sahur on the road ini dilakukan secara berkelompok dengan cara yang beragam, seperti yang dilakukan oleh Remaja Masjid Darussalam Kampung Wailola Kecamatan Bula Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) Maluku.



Diiringi  musik yang diarak menggunakan mobil pick up, secara berkeliling kampung, mereka mendendangkan syair-syair yang dilantunkan untuk membangunkan warga menjalankan ibadah sahur.


Kegiatan Sahur on the road ini semata-mata dilakukan untuk upaya penggalangan dana pembangunan Masjid Darussalam yang belum rampung pengerjaanya.


Sultan Leisubun (42) Ketua RT pada Desa Kampung Wailola yang juga Panitia Amaliah Ramadhan masjid Darussalam mengatakan, kegiatan Remas telah terkonfirmasi dan sudah mendapat persetujuan baik dari Panitia Amaliah Ramadhan maupun Kepala Desa Kampung Wailola.


"mereka (Remas Darussalam) sampaikan untuk terlibat dalam upaya penggalangan dana  sepanjang bulan Ramadhan, hasilnya mereka setujui menggunakan cara membangunkan sahur dengan melakukan on the road kebeberapa tempat disepanjang kota bula". Ungkap Sultan kepada media ini, Sabtu, (8/4/23).


Sultan mengaku, masjid Darussalam yang dibangun sekitar 2 tahun lalu memang belum rampung, banyak yang harus dikerjkan, seperti platform, Lantai, pintu dan jendela. sepanjang bulan Ramadhan 1444 H ini terpaksa difungsikan untuk memudahkan masyarakat Kampung Wailola beribadah dalam bulan Romadhan.


Sehingga itu dirinya bersyukur dan berterimakasih kepada Remaja Masjid Darussalam yang telah berinisiatif untuk membantu penggalangan dana dengan melakukan kegiatan road to sahur.


Selain itu Sultan juga mengungkapkan, sepanjanh kegiatan ini dirinya terlibat secara langsung dengan anak-anak Remaja Masjid Darussalam, dan kegiatan yang dilakukan sejak hari ke 4 Ramadhan hinggi saat ini mendapat dukungan positif dari masyarakat.


"Allahamdulillah sampai hari ini, kami mendapat dukungan yang positif dari masyarakat". tutupnya. (AMR)

×
Berita Terbaru Update